Tadinya pengen punya ratusan pengunjung perhari terlebih dahulu sebelum pasang iklan pada blog, tetapi setelah hampir setahun blog masih belasan pengunjung akhirnya pasang iklan juga.
Sekedar penghias blog, plus nambah pembahasan buat bahan postingan kayak artikel ini, masalah pendapatan dengan pengunjung belasan dan impresi iklan dibawah 10 masih belum bisa diharapkan.
Penyedia iklan yang dipilih adalah Adsterra, karena selain aturan dan syarat ringan, banyak review dari blogger lain yang positif, walau mungkin bakal cukup lama buat gajian atau narik pendapatan dari adsterra.
CPM rata-rata blog saya sepertinya 0.01-0.02 dollar, untuk blog bahasa Indonesia dan hanya belasan pengunjung butuh bertahun-tahun buat bisa dapat 5 dollar, mudah-mudahan bisa lebih cepat. Setidaknya sejalan dengan jumlah pengunjung yang meningkat.
Tetapi ngeblog saat ini tidak semudah 5 tahun lalu, persaingan pada mesin pencari sangat berat, ini cukup sulit bagi blogger seperti saya yang hanya mengandalkan dari mesin pencari, untuk media sosial dan lainnya tidak bisa, jangankan buat share media sosial, update blog juga cuma dua tiga kali perbulannya.
Walau begitu tetap semangat, mudah-mudahan bisa terus ngeblog sampai bisa gajian tiap bulan walau tidak seberapa. Setidaknya selama ini pengunjung terus ada dan berharap bertambah setiap bulannya.
Selain iklan dari Adsterra, rencana kedepannya pasang iklan dari satu penyedia iklan lainnya, tetapi untuk saat ini cukup satu dulu, setidaknya nunggu sampai blog ramai dulu.
Iklan dari Adsterra menjadi salah satu cara terbaru yang saya lakukan untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari ngeblog, selain iklan saya juga berjualan backlink, review produk, dan program afiliasi dari beberapa situs yang saya ikuti.
Walau belum maksimal kerana pengunjung belum banyak setidaknya dengan dimulai dari sekarang saya bisa belajar sambil langsung menjalankan bisnis lewat ngeblog.
Memulai bisnis online itu mudah, tetapi bertahan dan terus berkembang itu susah, butuh kerja keras, terus belajar dan konsisten dalam menjalankannya.
Dunia blogging semakin susah jika merujuk pada penghasilan tetapi sebagai hobi blogging menjadi kegiatan yang lebih berwarna dan lebih mengasikan dibanding tahun-tahun sebelumnya.
Memaksimalkan pendapatan Iklan
Ini yang paling susah apalagi bagi blogger seperti saya yang asal-asalan, tetapi bukan berarti tidak bisa. Selama ada kemauan dan terus belajar kita bisa memaksimalkan pendapatan iklan blog dari Adsterra.
Yang saya lakukan sendiri hanya fokus menambah konten, walau terkadang konten / artikel yang saya buat tidak ada target pengunjung. Tetapi selama itu unik mampu mendongkrak jumlah pengunjung blog.
Jadi fokus saya saat ini adalah menambah jumlah pengunjung dengan terus menambah artikel dan menarget kata kunci - kata kunci baru walau mungkin tidak terlalu besar.
Tetap berusaha dan konsisten merawat blog adalah kunci untuk terus berkembang. Selama blog terus meningkat dari segi kualitas dan jumlah konten yang juga bertambah maka pengunjung lambat laun akan bertambah.
Komentar
Posting Komentar