Baru nyoba browser terbaru dari Microsoft yang bernama Microsoft Edge, browser terbaru dari Microsoft, dan yang saya coba Microsoft Edge versi Android.
Denger denger Microsoft Edge ini dibuat buat menggantikan internet Explorer (IE) yang kurang populer padahal IE udah disematkan pada OS Windows yang populer.
Microsoft Edge sendiri pake Chromium, jadi kalau masalah kecepatan atau masalah teknis lain ya mirip Chrome browser punyanya google, perbedaan paling mencolok ya layanan dasarnya yang menggunakan layanan dari Microsoft.
Seperti mesin pencari yang digunakan adalah Bing. Dan akun buat mensinkronisasikan menggunakan akun Microsoft.
Walau masih baru Microsoft Edge sudah berada diperingkat dua sebagai browser yang paling banyak digunakan, Edge mampu menyalip Firefox dalam waktu sekejap, sepertinya Microsoft Edge akan bersaing dengan Chrome.
Microsoft Edge bahkan bisa saja menyalip Chrome sebagai browser paling banyak penggunanya mengingat Microsoft tentu saja akan menyematkan pada OS Windows.
Microsoft sendiri banyak melakukan perubahan pada layanan yang tidak berkembang seperti internet Explorer atau OS windows phone.
Kalau dulu Microsoft terus mencoba dengan cara melakukan perubahan dengan membuat aplikasi atau sesuatu yang beda, untuk saat ini Microsoft lebih terbuka untuk menerima pesaingnya.
Bahkan saat ini Microsoft bersama dengan Google, Yahoo dan perusahaan besar lainnya melakukan penelitian dan pengembangan bersama dalam banyak hal.
Komentar
Posting Komentar